Balikpapan - Bank Indonesia Balikpapan melaporkan pertumbuhan kredit perbankan hingga September 2010 mencapai Rp7,2 triliun atau mengalami kenaikan hingga 30,4%.
”Pertumbuhan ini dipicu kemudahan kredit dari perbankan, terkait penetapan suku bunga Bank Indonesia sebesar 6,5%”, kata Harry Aginta, Analis Muda Bank Indonesia kepada IDCFM, Sabtu (02/10).Menurut Harry, di sisi lain kredit macet juga mengalami penurunan di tahun 2010, yakni hanya 1,4% dari total kredit di semester pertama 2010.Sehingga, ia memprediksi penyaluran kredit perbankan di balikpapan pada tahun ini bisa meningkat hingga 20 persen dibanding tahun 2009.“Pertumbuhan kredit perbankan di Balikpapan juga didukung kondisi ekonomi dan sosial yang cukup kondusif. Selain itu, mayoritas perusahaan juga menjadikan Balikpapan sebagai kantor cabang utama.(baguspurwa/bp)
0 komentar: